Penerbit Buku – Buku merupakan gudangnya ilmu. Buku yang baik harus tercantum ISBN. Cara membuat buku ber ISBN dapat dilakukan oleh penerbit buku.
Bagi penulis yang menginginkan bukunya ber ISBN perlu membuat naskah terlebih dahulu. Perhatikan ketika memilih penerbit buku, karena masih ada penerbit buku yang asal-asalan mencantumkan nomor ISBN.
Sayang banget kan jika salah memilih? Nomor ISBN yang tercantum tidak terverifikasi di Perputakaan Nasional.
Seorang penerbit buku akan mengajukan ISBN untuk buku yang dicetak maupun elektronik. Mengajukan nomor ISBN tentu terdapat proses yang harus dilalui. Nah langsung saja yuk kita simak berikut ini!
Cara Membuat Buku Ber ISBN bagi Penulis
1. Menyiapkan Naskah
Langkah pertama bagi penulis adalah menyiapkan naskah. Naskah inilah yang nantinya akan dicetak menjadi sebuah buku. Membuat naskah pada intinya tidak lah sulit.
Hal yang harus dipertimbangkan dalam membuat naskah adalah tema. Memilih tema yang disukai tentu lebih memudahkan ketika membuat naskah.
Menulis naskah apa saja yang Anda sukai. Bisa cerpen, puisi, artikel, dan lain-lain. Usahakan menulis dengan baik dan benar. Tujuannya supaya tulisan yang dibuat berkualitas.
Jika mengharuskan untuk menulis naskah dengan tema yang tidak disukai atau bukan fashionnya. Mudah juga kok! Anda hanya perlu melakukan sebuah riset dan mengumpulkan sumber referensi yang relevan.
Menulis naskah tidak bisa jadi dalam sehari. Maka dari itu buatlah naskah dengan menentukan jadwal agar segera selesai tepat waktu!
Baca Juga: Cara Membuat Biografi disertai Contoh
2. Menyunting Naskah
Cara membuat buku ber ISBN berikutnya adalah menyunting naskah yang sudah selesai dibuat. Walaupun menyunting dapat dilakukan oleh penerbit buku, tidak salahnya jika naskah disunting sendiri terlebih dahulu.
Naskah yang Anda sunting akan dianggap berkualitas oleh penerbit buku, sehingga naskah mudah lolos penyeleksian. Perlu untuk mengetahui, bahwa beberapa penerbit buku melakukan seleksi pada naskah yang masuk.
Melakukan penyuntingan naskah mudah kok! Kita hanya perlu membaca ulang dan mengamati kira-kira mana saja yang harus diperbaiki. Perhatikan setiap kata, kalimat, penggunaan bahasa, daftar pustaka, dan hal penting lainnya.
Pentingnya menyunting naskah ini juga dapat menghindari dari plagiarisme. Posisikan Anda sebegai pembaca ketika menyunting naskah. Dengan begitu lebih leluasa untuk merevisi kesalahan tulis secara tidak sadar atau tidak disengaja.
3. Meminta Masukan Orang Lain
Selain menilai tulisan sendiri, alangkah baiknya untuk meminta pendapat dari orang lain tentang tulisan kita. Terlebih orang itu sudah ahli di bidang yang ditulis. Tidak ada salahnya kok memberikan naskah kepada orang lain. Tujuannya agar masukan yang diberikan dapat menjadikannya bahan untuk memperbaiki.
Membuat buku agar ber ISBN juga dilihat dari segi kualitas isi. Naskah yang telah dibuat harus memiliki kualitas untuk dibaca orang lain. Respon mereka akan positif terhadap penulis buku.
Isi dari naskah yang dibuat penting untuk mendapatkan arahan dan masukan dari orang yang lebih ahli dibidangnnya. Masukannya tersebut harus kita terima dan mempertimbangkan supaya isi naskah menjadi lebih berkualitas.
4. Menentukan Penerbit Buku
Penerbit buku merupakan suatu perusahaan yang salah satu tugasnya adalah menerbitkan naskah menjadi buku ber ISBN. Penerbit buku sendiri banyak dan tersebar dimana-mana. Cara membuat buku ber ISBN menggunakan jasa penerbit buku.
Memilih penerbit buku tidak boleh sembarangan. Setiap penerbit memiliki ketentuan dan syarat naskah Anda diterima yang tentunya berbeda-beda. Pilihlah penerbit buku yang sudah berkualitas dan baik dalam menerbitkan naskah menjadi buku ber ISBN.
Anda harus mempertimbangkan kira-kira penerbit mana yang akan dipilih. Penerbit buku memiliki tiga jenis, yaitu mayor, indie, dan vanity. Ketiga jeis penerbit buku tersebut memiliki karakteristik yang berbeda-beda, tetapi tetap memiliki tugas yang sama yaitu menerbitkan buku ber ISBN.
Salah satu penerbit buku Indie yang sudah dipercaya dalam menerbitkan buku ber ISBN adalah Penerbit Buku Kampungku. Penerbit buku ini berada di Majalengka, Jawa Barat. Berbagai genre buku sudah diterbitkan.
Lihat juga: Jasa Percetakan Buku Termurah & Berkualitas
Cara Membuat Buku Ber ISBN bagi Penerbit
Sebelumnya telah di jelaskan di atas, penerbit buku merupakan salah satu perusahaan yang tugas utamanya adalah menerbitkan buku ber ISBN. Mengapa ber ISBN? ISBN dalam buku sangatlah penting.
ISBN merupakan singkatan dari (International Standard Book Number). Nomor ISBN yang terdapat pada buku sebagai identifikasi terhadap buku terbitan dari penerbit buku.
Nomor unik yang terdiri dari 13 digit tersebut berfungsi untuk efisiensi pemasaran bagi perpustakaan, toko buku, hingga distributor.
Penerbit buku juga harus tahu cara memberikan ISBN pada buku dari penulis. Bagi Anda penerbit baru, perlu mendaftarkan ISBN. Tenang, pengajuan ISBN dapat dilakukan secara online dengan penyertaan berkas-berkas pengajuan, seperti surat pernyataan, akta pendirian lini penerbitan, dan MoU (Memorandum of Understanding)
Adapun Prosedur yang harus dilakukan :
- Mengunjungi laman website resmi isbn.perpusnas.go.id
- Pada halaman utama, klik daftar online
- Mengisi jenis penerbit yang akan didaftarkan. Terdapat menu untuk mengunggah scan pernyataan. Unggah scan surat pernyataan dalam bentuk PDF dan bermaterai 6000.
- Selanjutnya, mengunggah scan file legalitas dalam bentuk PDF berupa akta pendirian dari notaris.
- Pastikan semua sudah terisi! Lalu klik lanjut pada bagian kanan atas.
- Setelah diklik akan muncul pengisian data penerbitan. Isi yang tertera dengan lengkap. Perlu diingat, dalam mengisi pastikan data sudah benar, jangan sampai salah memasukkan data. Jika sudah dipastikan dengan benar, klik lanjut untu melanjutkan prosedur.
- Kemudian Anda mengisi alternative kontak yang dapat dihubungi. Menyertakan pula laman penerbitan. Klik pernyataan untuk proses verifikasi. Lalu klik lanjut.
- Pada tahap ini, Anda akan menerima pendaftaran telah berhasil. Lakukan hal yang dperintahkan seperti menghubungi nomor yang tertera untuk validasi akun. Jangan lupa untuk mengecek email, karena Anda akan mendapatkan tautan verifikasi.
- Kemudian akun Anda akan terverifikasi. Dengan begitu, Anda sudah dapat untuk log in melalui username dan password yang telah didaftarkan.
- Perlu diingat, bahwa pendaftaran online dilakukan pada hari kerja saja, yaitu Senin-Jum’at.
- Setelah login menggunakan username dan password, klik Daftar ISBN pada menu bar bagian atas.
- Mengisi data buku yang tercantum pada laman. Mengunggah berkas pengajuan pengajuan yang meliputi surat permohonan di atas kertas kop surat dan ditandatangani pimpinan penerbitan dan distempel, halaman judul, balik halaman judul, kata pengantar, dan daftar isi. Menjadikan fie dalam satu dan format PDF. Ukuran file maksimal 2 Mb. Lalu klik kirim.
- Cara membuat buku ber ISBN bagi penerbit pada tahap ini Anda akan menerima pemberitahuan bahwa pendaftaran diterima.
- Petugas akan memeriksa dan jika dinyatakan sudah lengkap, ISBN akan terbit.
- Jika pengajuan berkas buku anak-anak, cukup mengunggah surat permohonan, halaman judul dan cover, serta balik halaman judul. Scan dan satukan menjadi satu file. Maksimal 2 Mb berbentuk PDF.
- Pengajuan buku berjilid, perlu menambahkan keterangan pada menu unggah berkas. Berkas yang diunggah yaitu surat permohonan, halaman judul, balik halaman judul, kata pengantar, daftar isi. File berupa PDF dengan ukuran maksimal 2 Mb.
- Anda menerima informasi pendafaran ISBN telah diproses. Namun , jika belum lengkap, Anda harus memperbaiki pada bagian yang muncul.
Demikian cara membuat buku ber ISBN bagi Anda seorang penulis maupun penerbit buku. Membuat buku ber ISBN gampang kok! Asalkan paham prosedur yang harus dilakukan. Semoga berhasil!
Artikel lainnya: Jasa Percetakan Buku Termurah & Berkualitas